Bismillahirrachmannirrahiim ............. Rabbighfirlii wa liwaalidayya warhamhumaa kamaa rabbayaanii shaghiiraa. Ya Tuhanku, ampunilaha dosaku dan dosa ayah dan ibuku serta kasihilah mereka sebagaimana kasih mereka padaku sewaktu aku masih kecil. Amien ..............

Awal Semester

Semester genap di kampus saya mengajar telah dimulai awal September 2007. Seperti tahun-tahun sebelumnya, minggu pertama biasanya belum ada mahasiswa yang hadir. Alasannya, mahasiswa lama sedang mengisi Kartu Rencana Studi. Mereka baru bisa mengisi KRS kalau sudah memenuhi semua persyaratan administrasi, terutama sudah membayar SPP.

Karena itu pada semester gasal ini, saya sengaja masuk di kelas (semester 5) pada minggu kedua, dan saya menghadapi lima orang mahasiswa. Saya tidak tahu apa jumlahnya memang cuma lima atau masih ada yang belum hadir. Biasanya mahasiswa lama yang mengulang mata kuliah saya merasa tidak perlu mengikuti kuliah lagi, mereka langsung ikut ujian tengah semester. Untuk mengikuti ujian semester, saya tidak memperhitungkan jumlah kehadiran kuliah mereka. Asal merasa siap, sah-sah saja mereka ikut ujian, baik yang tengah atau yang akhir semester.

Di kampus saya mengajar ada kelas pagi dan kelas sore. Kelas sore, mahasiswanya jauh lebih banyak, bisa sampai lebih dari 50 orang. Kebanyakan mahasiswa sore sudah kerja. Mereka banyak yang kerja di swasta, pulang kerjanya di atas pukul 16.00. Meskipun dijadwal dicantumkan kuliah sore dimulai pukul 17.00, kebanyakan mereka baru bermunculan di atas pukul 18.00.

Paling tidak enak, kalau saya kebagian mengajar pukul 19.30. Biasanya sebelum masuk kelas saya harus menunggu giliran mengajar, karena ada dosen lain mengajar mereka. Pas tiba giliran saya, mahasiswanya tinggal dua sampai lima orang saja. Yang lain tentunya kabur begitu kuliah sebelum saya selesai.

Mata kuliah yang saya bina bobotnya tiga sks. Tatap muka untuk satu sks-nya lamanya 50 menit, jadi untuk tiga sks diperlukan waktu tiga dikalikan 50 menit. Berarti kuliah saya baru akan berakhir pukul 22.00. Kampus sudah sepi sekitar pukul 21.00, kantor tata usaha sudah tutup dan mahasiswa pada kabur entah kemana. Saya pun menyesuaikan diri, biasanya kuliah saya akhiri sebelum pukul 21.00.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home